Friday, October 24, 2008

pertunangan bisa kandas..??


PERTUNANGAN sering kali dimanfaatkan sebagai pengikat agar si dia tidak pindah ke lain hati. Kenyataannya, pertunangan sering kali kandas di tengah jalan. Apa pasalnya?

Simak pendapat dari psikolog Universitas Tarunanegara Jakarta, Henny E Wirawan MHum Psi.

Kesepakatan yang tidak tercapai

Pasangan sering kali tidak menemui kata sepakat untuk melangsungkan pertunangan, meskipun pada awalnya sudah terjadi pembicaraan. Akibatnya, rencana serius untuk menikah pun harus pupus.

Perilaku yang tidak menyenangkan

Seseorang bisa menolak untuk melanjutkan proses pertunangan begitu mengetahui kebiasaan buruk dari pasangannya. Contohnya, pasangan menyimpan kebiasaan mengonsumsi obat-obat terlarang atau menjalin kisah kasih dengan wanita lain. kalo sampai yg ini sih emang ngga ada ampun, hehehe,,,, ;p

Psikologis pasangan

Kondisi psikologis pasangan sangatlah berpengaruh terhadap keberlangsungan hubungan. Di mana tidak ada satu wanita ataupun pria yang ingin memiliki pasangan ringan tangan atau tukang selingkuh. Alhasil, salah satu pasangan pun menjadi tertekan dan memilih untuk berhubungan dengan orang lain.

Tidak cukup hanya mengandalkan cinta saja

Rasa cinta yang terpancar biasa-biasa saja tak cukup membuat seseorang bertahan dalam sebuah ikatan percintaan. Cinta itu harus dipelihara agar tidak surut.



================================================================================

No comments:

Post a Comment

..the comments,,